55 Anak-anak Unjuk Kebolehan Menari di RPTRA Kaca Piring
access_time Minggu, 24 September 2023 19:31 WIB
remove_red_eye 4866
person Reporter : Nurito
person Editor : Budhy Tristanto
Setelah dua bulan lebih mengikuti latihan menari, 55 anak-anak warga Kelurahan Pekayon, Pasar Rebo, Jakarta Timur, menunjukkan kebolehannya di hadapan Ketua TP PKK Kecamatan Pasar Rebo dan warga sekitar, Minggu (24/9).
M ereka tampil secara profesional
Ketua TP PKK Kecamatan Pasar Rebo, Maria Dewi Mujiono, mengatakan,
anak-anak ini telah mengikuti pelatihan menari di RPTRA Kaca Piring Kelurahan Pekayon, sejak 7Juli lalu. Hari ini mereka menyelesaikan pelatihan dan memperlihatkan ilmu yang didapat selama pelatihan kepada publik dan orang tuanya."Tarian tradisional yang ditampilkan anak-anak ini merupakan puncak pelatihan tari yang digagas Suku Dinas Kebudayaan Jakarta Timur. Ternyata hasilnya sungguh memuaskan, mereka tampil secara profesional," kata Dewi.
Sosialisasi Bahaya Rabies Diadakan di RPTRA Kaca PiringMenurutnya, peserta pelatihan ini berusia sekitar 3-15 tahun. Ada dua jenis pelatihan yang diikuti. Yakni Tari Ondel-ondel dan Tari Merak.
"Mereka berlatih setiap hari Minggu pukul 12.00 sampai 15.00.," jelas Dewi.